Jumat, 07 September 2007

Keliling Indonesia Bersama CEO Bosowa (di Manado)


HAI...pekan lalu merupakan pekan yang mengesankan sekaligus pekan yang melelahkan. Ya...aku keliling separuh wilayah Indonesia menggunakan pesawat carteran dari CEO Bosowa Corporation Erwin Aksa.

Erwin bersama sejumlah chie executive (CE) anak perusahaan Bosowa melakukan roadshow mengunjungi dan meresmikan sejumlah mega proyek investasinya di beberapa daerah, mulai dari Selasa (28/8) hingga Minggu (2/9).

Rute pertama kami dari Makassar menuju Manado untuk meresmikan kantor baru Bosowa Berlian Motor (divisi usaha otomoif Bosowa) di Manado. Kami tiba di Manado sudah hampir tengah malam.

Ini juga merupakan kali pertama aku mengunjungi daerah yang dikenal dengan 5B-nya itu (apa saja ya..bibir, bubur, bunaken, boulevar, dan tau ah..). Pas tiba suasana di daerah sekitar Bandara Sam Ratulangi gelap gulita.

"Manado termasuk daerah krisis litrik," ujar seorang rekan dari Bisnis Indonesia. Oh ya..bandaranya Manado lebih baik fasilitas dan tampilannya dibanding Bandara Hasanuddin, Makassar. Sudah ber-garbarata oe.... Sedangkan Hasanuddin nehi.... Tapi katanya fasilitas itu akan dimiliki di bandara Hasanudin baru nanti yang segera diresmikan Presiden SBY.

Suasana Manado ternyata tak seramai Makassar di jam yang sama (23.00). Malah saya menyimpulkan lengang walau saya nginap di hotel terbesar di daerah itu (Hotel Risty kalau gak salah) dan berada di wilayah keramaian Manado, Boulevard.

Namun yang membuat iri karena jalan-jalan di Manado hampir sulit ditemukan kesemrawutan pedagang kaki lima dan kemacetan jalan. "Memang kota Manado kecil kok, jadi rada teratur," jelas seorang staf Bosowa.

Di kelengangan malam Boulevard, Manado, nampak memang paha-paha putih gadis Manado yang menikmati udara pantai bersama pasangannya. Manado neh... bos.

uaaah dah malam...sambung besok lagi ya...ceritanya